Mar 29th 2024, 10:01, by Melly Meiliani, kumparanNEWS
Paus Fransiskus tampak sehat saat memulai empat hari penuh peristiwa menjelang Paskah pada Kamis (28/3), dan memperbarui sumpah pentahbisannya.
Paus Fransiskus, yang baru-baru ini membatasi ceramahnya karena kelelahan akibat serangan bronkitis dan influenza, membacakan homili panjang pada "Misa Krisma" Kamis Putih di Basilika Santo Petrus di Vatikan.
Selama kebaktian, pria berusia 87 tahun itu memperbarui sumpahnya bersama ribuan imam di Basilika dan memberkati minyak yang akan digunakan dalam sakramen Gereja.
Kamis Putih memperingati hari Perjamuan Terakhir Yesus bersama para muridnya pada malam sebelum ia disalib.
Pada Jumat Agung, hari umat Kristiani memperingati penyaliban Yesus, Paus Fransiskus akan memimpin kebaktian "Sengsara Tuhan" di Basilika Santo Petrus dan kemudian menghadiri prosesi malam tradisional Via Crucis (Jalan Salib) di Colosseum Roma.