Media session "GoodKnight: Tidur Nyenyak, Anak Hebat", di Jakarta Selatan, Kamis (15/5/2025). Foto: Dok. GoodKnight
Malam hari adalah kesempatan emas bagi anak untuk tumbuh dan berkembang. Itulah kenapa, penting untuk memastikan kualitas dan kuantitas tidur anak cukup setiap harinya.
Selain jadi waktu yang tepat untuk mengoptimalkan tinggi badan si kecil, tidur cukup juga berdampak baik untuk kemampuan emosional dan kognitifnya. Ya Moms, di saat anak terlelap, tubuh memperbaiki diri, otak menyimpan memori, dan membuat emosi menjadi lebih seimbang.
Sayangnya, masih banyak anak Indonesia yang tidak mendapatkan tidur malam yang cukup. Tidur di malam hari sering terganggu oleh hal-hal sepele, tapi berdampak besar, salah satunya karena kehadiran nyamuk. Suara dengungnya hingga gigitannya bisa mengganggu tidur, bahkan bisa membuat anak rewel karena gatal.
Nyamuk tidak hanya mengganggu kenyamanan saat tidur, tetapi juga menjadi sumber penyakit berbahaya yang dapat menyebabkan kematian. Data dari World Health Organization (WHO) menunjukkan, ada jutaan kasus infeksi akibat nyamuk terjadi setiap tahunnya.
Itulah kenapa, penting bagi orang tua untuk menciptakan lingkungan tidur yang nyaman dan bebas dari gangguan nyamuk. Ya Moms, tidur yang cukup dan berkualitas adalah investasi nyata untuk masa depan anak.
Tips Caca Tengker agar Anak Tidur Nyenyak Setiap Malam
Media session "GoodKnight: Tidur Nyenyak, Anak Hebat", di Jakarta Selatan, Kamis (15/5/2025). Foto: Dok. GoodKnight
Public figure sekaligus ibu, Caca Tengker, juga selalu memastikan anaknya bisa tidur nyenyak setiap malam. Meski, hal itu bisa menjadi tantangan tersendiri untuknya.
"Kalau misalkan sehari-hari tuh biasanya tantangannya tidurnya nggak nyenyak itu bener banget, karena misalkan sore-sorenya terlalu banyak stimulasi, terus pas lagi mau tidur masih terlalu semangat gitu. Masih banyak energi yang belum terbuang jadi malam-malam tuh susah banget disuruh tidur, kebanyakan ngobrol sampai kita pura-pura tidur, tapi anak juga nggak tidur-tidur," kata Caca dalam acara media session "GoodKnight: Tidur Nyenyak, Anak Hebat", di Jakarta Selatan, Kamis (15/5).
Ruangan tidur yang nyaman dan bebas gangguan nyamuk juga jadi perhatian serius Caca Tengker. Sebab, anaknya yang masih kecil sangat mudah terbangun di malam hari karena gigitan nyamuk dan hal itu membuatnya sulit untuk kembali tidur.
Selain itu, Caca juga punya rutinitas bersama anak-anaknya di malam hari agar bisa tidur nyenyak. Mulai dari membaca buku, bercerita kegiatan hari itu, hingga memastikan kamarnya bebas dari gangguan nyamuk.
"Pokoknya harus ada cerita-cerita, ada pengantar tidurnya karena itu menarik banget buat anak-anak aku. Salah satu rutinitas tidur untuk di kamar aku juga aku pasang GoodKnight. Karena bisa bikin mereka nyaman tidurnya karena nggak perlu garuk-garuk karena gigitan nyamuk," imbuhnya.
Sejak gangguan yang disebabkan oleh nyamuk berhasil diatasi, anaknya kini bisa tidur lebih nyenyak, tenang, dan bangun dengan semangat yang lebih baik.
Dokter: Kurang Tidur Bisa Berdampak Negatif untuk Kesehatan Anak
Media session "GoodKnight: Tidur Nyenyak, Anak Hebat", di Jakarta Selatan, Kamis (15/5/2025). Foto: Dok. GoodKnight
Dokter Spesialis Anak, dr. Yuni Astria, Sp.A mengatakan, kekurangan tidur dapat mempengaruhi kesehatan dan perilaku anak. Anak yang kurang tidur biasanya mengalami penurunan semangat, kesulitan untuk fokus saat belajar, dan kecenderungan rewelnya lebih tinggi. Selain itu, kurang waktu tidur juga dapat melemahkan daya tahan tubuh anak.
"Kalau tidur itu terganggu, menjadi berbahaya karena fungsi kognitif juga terganggu, kemudian akhirnya efisiensi kemampuan pembelajaran juga bisa terganggu, termasuk juga pertumbuhannya," tutur dr. Yuni dalam acara yang sama.
dr. Yuni juga menyarankan orang tua untuk memperhatikan lingkungan tidur anak, khususnya tempat tidur dan ruangan yang bebas dari genangan air karena dapat menjadi tempat berkembang biak nyamuk. Gigitan nyamuk akan menyebabkan rasa tak nyaman dan mengganggu waktu tidur anak.
"Nah, untuk menciptakan bagaimana bisa tidur yang nyaman, pertama kuncinya konsistensi, ya. Kemudian yang perlu diingat juga kamar yang nyaman. Kalau ada serangga terbang gigit, anaknya akan terbangun-bangun karena gatal," ujarnya.
Media session "GoodKnight: Tidur Nyenyak, Anak Hebat", di Jakarta Selatan, Kamis (15/5/2025). Foto: kumparan/Eka Nurjanah
GoodKnight, Solusi Tidur Nyenyak Anak untuk Tumbuh yang Optimal
Menjawab pentingnya waktu tidur tanpa gangguan nyamuk, Godrej Consumer Products Indonesia (GCPI) menghadirkan GoodKnight Elektrik - bagian dari keluarga HIT - sebagai solusi anti nyamuk elektrik yang dirancang untuk menciptakan ruang tidur anak yang nyaman dan bebas dari gangguan nyamuk. Dengan desain yang praktis dan teknologi bebas asap, produk ini efektif menjaga kualitas tidur malam anak, sekaligus mendukung anak untuk beristirahat secara optimal setiap malam.
Category Head - Home Insecticides, Godrej Consumer Products Indonesia, Adrian Junaidar Handayanto, menyebut GoodKnight hadir sebagai solusi perlindungan dari gangguan nyamuk yang bebas asap dan efektif untuk membantu anak tidur lebih nyenyak setiap malam dan memberikan ketenangan bagi orang tua.
Media session "GoodKnight: Tidur Nyenyak, Anak Hebat", di Jakarta Selatan, Kamis (15/5/2025). Foto: Dok. GoodKnight
"Produk ini memang paling modern untuk jenis-jenis obat nyamuk. Obat nyamuk ini juga ada mode xpress, jadi bukan on-off, tapi xpress sama normal. Xpress ini kalau awal-awal dia akan memberikan lebih cepat efeknya, jadi dalam 3 menit itu kamarnya sudah bersih dari nyamuk. Nah, ini yang kita dukung untuk orang-orang bisa tidur di sepertiga malamnya. Dan ini bisa tahan 45 hari dengan memang dihidupkan selama 8 jam di malam hari," kata Adrian di acara yang sama.
GoodKnight merupakan wujud komitmen Godrej Consumer Products Indonesia untuk menghadirkan perlindungan efektif bagi masyarakat Indonesia dari gangguan nyamuk yang mengganggu kenyamanan di rumah. Produk ini dirancang dengan formula terbaik yang efektif melawan nyamuk, namun tetap nyaman digunakan di lingkungan rumah tangga.
Tak hanya itu, GoodKnight bekerja tanpa asap dan wangi yang lembut, sehingga menciptakan suasana tidur yang nyaman dan tenang untuk mendukung waktu istirahat maksimal. GoodKnight siap menjadi bagian dari rutinitas malam keluarga, menjaga tidur si kecil agar tetap nyenyak, dan mendukung tumbuh kembangnya secara optimal.