Dewi Perssik Ungkap Alasan Rayakan Lebaran di Pakistan Bersama sang Kekasih - my blog

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Dewi Perssik Ungkap Alasan Rayakan Lebaran di Pakistan Bersama sang Kekasih
Apr 13th 2024, 12:05, by Caroline Pramantie, kumparanHITS

Dewi Perssik. Foto: Munady Widjaja
Dewi Perssik. Foto: Munady Widjaja

Dewi Perssik merayakan Lebaran bersama kekasih pilotnya, Rully, dan juga sang ibu di Pakistan. Momen Lebaran di Pakistan menjadi pengalaman pertama Dewi.

Dewi berangkat dari Jakarta pada 7 April dan 10 April memiliki agenda manggung di Pakistan. Dewi pun mengungkap alasan mengapa dirinya bisa merayakan Lebaran di sana bersama dengan Rully.

"Aku diundang sama ibu Konjen yaitu Ani Kuncoro, aku diundang beliau karena mas Rully kerja di Air Blue Pakistan, di maskapai Pakistan, kemudian teman-teman mas Rully beberapa pilot ada 10 orang, jadi mereka bilang ke ibu Konjen pasangan mas Rully itu Dewi Perssik," ungkap Dewi Perssik saat dihubungi melalui pesan singkat, Jumat (12/4).

"Akhirnya ibu Konjen minta aku datang buat nyanyi di acara open house festival culiner buat memperkenalkan kuliner Indonesia di sana. Dengan senang hati aku menyanggupi bisa, selain ketemu mas Rully, aku menghibur orang-orang kedutaan di Karachi Pakistan," lanjutnya.

Dewi mengaku suasana Lebaran di Pakistan tak jauh berbeda dengan Indonesia. Kendati demikian, Dewi tetap merasa senang bisa memiliki pengalaman berbeda di Hari Raya.

"Di sini budayanya saja beda, kayak di sini malam takbiran dua hari sebelum lebaran ada malam hena, mereka pasang hena di tangannya, ada pesta hena. Kalau di Indonesia malam takbiran bisa keliling door to door, di sini enggak," bebernya.

Mantan istri Aldi Taher ini juga mengaku senang disambut dengan sangat ramah selama berada di Pakistan. Apalagi selama di sana ia juga tetap bisa menikmati masakan Indonesia.

"Aku senang banget karena Ibu dan Bapak Konjen ramah banget. Makanan Indonesia ada di sana, disediakan ada pempek, bakso, jadi memang memperkenalkan kuliner Indonesia di Pakistan. Mereka coba makanan Indonesia seperti opor, pempek, rendang, dan lainnya," lanjut Dewi.

Rencananya, Dewi akan berada di Pakistan hingga 17 April mendatang. Selanjutnya ia akan pergi ke Oman bersama sang ibu.

"Aku bawa mami juga, dia sudah tua mau banget jalan-jalan jadi aku bawalah ke sini buat dampingi aku juga," pungkas Dewi.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post