Warga Geger Temukan Mayat Pelajar Gantung Diri di Lampung Timur - my blog

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Warga Geger Temukan Mayat Pelajar Gantung Diri di Lampung Timur
Apr 9th 2024, 13:55, by Sinta Yuliana, Lampung Geh

Ilustrasi bunuh diri. | Foto: Shutterstock
Ilustrasi bunuh diri. | Foto: Shutterstock

Lampung Geh, Lampung Timur - Warga digegerkan adanya penemuan jasad seorang pelajar yang tewas dalam kondisi gantung diri.

Peristiwa itu terjadi di wilayah Kecamatan Sekampung, Kabupaten Lampung Timur. Korban diketahui berinisial EK (18) seorang siswi SMA.

Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, mengatakan peristiwa itu pertama kali diketahui oleh nenek korban. Saat itu, neneknya terkejut melihat cucunya dalam kondisi gantung diri di dalam gudang rumahnya pada Senin (8/4).

"Nenek korban awalnya berniat mengambil barang di gudang, tetapi saat membuka pintu, dirinya terkejut, melihat cucunya sudah dalam posisi gantung diri," katanya.

Lanjut Rizal, neneknya pun langsung memanggil suaminya untuk menurunkan jasad cucunya dan melaporkan ke aparatur desa setempat.

Menerima laporan tersebut, anggota Kepolisian Polsek Sekampung, bersama aparatur Desa setempat segera meluncur ke lokasi kejadian.

Rizal menuturkan atas permohonan pihak keluarga, jasad korban tidak ingin dilakukan proses otopsi, karena akan segera dikebumikan.

"Korban langsung diserahkan ke pihak keluarga untuk dilakukan proses pemakaman di tempat pemakaman umum di desa setempat," pungkasnya. (Yul/Put)

_______

Artikel ini tidak untuk menginspirasi Anda melakukan hal serupa. Apa bila merasakan gejala depresi hingga timbul pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan permasalahan Anda ke orang terdekat, psikolog atau pun psikiater.

Apa bila gejala tersebut ada pada orang sekitar Anda, temani dia dan berbicaralah dari hati ke hati. Hal itu memungkinkan bisa meredam niatnya untuk bunuh diri.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post