SAR Manado Evakuasi Warga di Sekitar Gunung Ruang Gunakan Perahu Karet - my blog

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
SAR Manado Evakuasi Warga di Sekitar Gunung Ruang Gunakan Perahu Karet
Apr 18th 2024, 10:59, by Reza Aditya Ramadhan, kumparanNEWS

Situasi mendung di sekitar  Gunung Ruang di Sulut pada Kamis (18/4) pagi. Foto: Dok. kumparan
Situasi mendung di sekitar Gunung Ruang di Sulut pada Kamis (18/4) pagi. Foto: Dok. kumparan

Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara, erupsi. Statusnya hingga Kamis (18/4) naik dari Siaga (Level III) menjadi Level IV (Awas).Sejumlah masyarakat di sekitar dievakuasi.

Kepala Seksi Operasi Kantor SAR Manado Jandry Paendong mengatakan institusinya hari ini kembali melakukan evakuasi warga di sekitar Gunung Ruang di Kecamatan Tagulandang itu menggunakan perahu karet.

"Untuk pergerakan hari ini dari tim Basarnas khususnya yang ada di Kapal KM Bima Sena terkait masalah evakuasi masyarakat dampak dari meletusnya Gunung Ruang rencana kami akan melakukan pemantauan dan evakuasi terhadap korban yang masih perlu dievakuasi," kata Jandry dalam keterangan video, Kamis (18/4).

"Jadi rencana kami akan menggunakan perahu karet mengikuti pesisir pantai dengan dikawal oleh KM Bima Sena," lanjut Jandry.

Jandry menjelaskan alasan evakuasi warga menggunakan perahu karet berdasarkan evaluasi saat evakuasi pada Rabu (17/4) malam.

"Karena semalam masyarakat evakuasi mandiri tapi arahnya sudah tidak tahu ke mana akibat dari letusan gunung api, material berupa batu kecil yang jatuh sehingga masyarakat kocar-kacir untuk mencari jalan evakuasi," kata dia.

"Jadi perkiraan kami jangan sampai ada masyarakat di pesisir pantai atau di pegunungan dekat pesisir pantai yang butuh pertolongan kami, kami akan melakukan evakuasi terhadap masyarakat," ujar Jandry.

Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro(Sitaro), Sulawesi Utara, erupsi pukul 19.19 WITA. Foto: ANTARA/Foto
Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro(Sitaro), Sulawesi Utara, erupsi pukul 19.19 WITA. Foto: ANTARA/Foto

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian ESDM mengeluarkan sejumlah rekomendasi bagi masyarakat sekitar, yakni:

  • Masyarakat di sekitar Gunung Ruang dan pengunjung agar tetap waspada dan tidak memasuki wilayah radius 6 km dari pusat kawah aktif Gunung Ruang.

  • Masyarakat yang bermukim pada wilayah Pulau Tagulandang yang masuk dalam radius 6 km agar segera dievakuasi ke tempat aman di luar radius.

  • Masyarakat di Pulau Tagulandang, khususnya yang bermukim di dekat pantai, agar mewaspadai di dekat pantai, agar mewaspadai potensi lontaran batuan pijar, luruhan awan panas, dan tsunami yang disebabkan oleh runtuhan tubuh gunung ke dalam laut.

  • Masyarakat diimbau untuk selalu menggunakan masker, untuk menghindari paparan abu vulkanik yang dapat mengganggu sistem pernapasan.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post