10 Sikap Masyarakat yang Memiliki Persatuan dan Kesatuan dalam Keseharian - my blog

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
10 Sikap Masyarakat yang Memiliki Persatuan dan Kesatuan dalam Keseharian
Apr 16th 2024, 19:16, by Berita Terkini, Berita Terkini

Ilustrasi untuk Sebutkan Sikap Masyarakat yang Memiliki Persatuan dan Kesatuan. Sumber: Unsplash/Hannah Busing
Ilustrasi untuk Sebutkan Sikap Masyarakat yang Memiliki Persatuan dan Kesatuan. Sumber: Unsplash/Hannah Busing

Sebutkan sikap masyarakat yang memiliki persatuan dan kesatuan! Indonesia adalah negara yang terdiri atas masyarakat yang beragam. Keberagaman yang ada harus disikapi dengan bijak agar tidak menjadi penyebab timbulnya konflik.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menciptakan persatuan dan kesatuan. Cara-cara ini perlu diketahui oleh masyarakat agar bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Sebutkan Sikap Masyarakat yang Memiliki Persatuan dan Kesatuan!

Ilustrasi untuk Sebutkan Sikap Masyarakat yang Memiliki Persatuan dan Kesatuan. Sumber: Unsplash/Lina Trochez
Ilustrasi untuk Sebutkan Sikap Masyarakat yang Memiliki Persatuan dan Kesatuan. Sumber: Unsplash/Lina Trochez

Dikutip dari Pasti Bisa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk SMP/MTs Kelas VII, Tim Ganesha Operation (2017:84), Indonesia memiliki wilayah yang sangat luas dengan keberagaman di dalamnya yang bisa memicu terjadinya konflik.

Konflik yang muncul bisa menggoyahkan persatuan dan kesatuan masyarakat. Untuk menghindari hal ini, persatuan dan kesatuan harus selalu dijaga agar keutuhan NKRI tetap terjaga.

Masyarakat merupakan sekelompok orang yang saling bergantung dan berinteraksi satu dengan yang lainnya. Keutuhan hidup bermasyarakat harus dijaga agar tercipta kehidupan yang tertib dan aman. Sebutkan sikap masyarakat yang memiliki persatuan dan kesatuan! Berikut beberapa contohnya.

  1. Saling menghargai dan menghormati agama lain dengan tidak mengganggu perayaan hari besar atau umat yang sedang menjalankan ibadah.

  2. Aktif dalam organisasi kemasyarakatan yang ada di lingkungan seperti karang taruna.

  3. Siap membantu tetangga yang membutuhkan pertolongan.

  4. Ikut serta dalam berbagai kegiatan di lingkungan masyarakat seperti menjadi panitia untuk acara yang diadakan masyarakat, ikut kerja bakti membersihkan lingkungan, atau ikut ronda untuk menjaga keamanan lingkungan sekitar.

  5. Saling menghormati tetangga dengan tidak membeda-bedakan saat bergaul.

  6. Menggunakan bahasa Indonesia untuk berkomunikasi sehari-hari, bukan hanya menggunakan bahasa daerah saja.

  7. Tidak membeda-bedakan orang saat akan memberikan pertolongan.

  8. Mengadakan kegiatan rutin di masyarakat agar para tetangga bisa lebih akrab sehingga tercipta persatuan dan kesatuan.

  9. Menghargai budaya yang berbeda-beda dalam masyarakat.

  10. Mengedepankan sikap toleransi terhadap agama, budaya, maupun pandangan politik dalam masyarakat.

Persatuan dan kesatuan adalah hal yang harus dijaga. Seluruh anggota masyarakat perlu ikut serta untuk mempertahankan persatuan dan kesatuan di lingkungan tempat tinggal. Dengan demikian, risiko munculnya konflik karena perbedaan akan semakin berkurang.

Baca juga: Perbedaan Agama Tidak Menghalangi untuk Terciptanya Persatuan dan Kesatuan

Sebutkan sikap masyarakat yang memiliki persatuan dan kesatuan! Beberapa contoh sikap tersebut bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari agar persatuan dan kesatuan selalu terjaga. (KRIS)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post